Belum Banyak yang Tahu, Begini Cara Scan Dokumen dan PDF Melalui WhatsApp

--

BACAKORANCURUP.COM - Untuk melakukan pemindaian dokumen, sekarang bisa lebih gampang tanpa harus mendownload aplikasi scan tambahan. Kamu bisa scan menggunakan kamera ponsel dan WhatsApp saja.

Diketahui, aplikasi WhatsApp kini mempunyai fitur scan dokumen langsung di ruang chat. Sehingga pengguna dapat langsung memindai dokumen dan mengirimkannya ke akun lain.

Pemindaian ini akan berbeda dengan pengambil foto menggunakan kamera biasanya. Karena WhatsApp bakal mendeteksi bidang dokumen yang dipindai secara otomatis.

 

Di bawah ini merupakan cara memindai dokumen melalui aplikasi WhatsApp:

- Buka aplikasi WhatsApp

- Buka chat untuk mengirimkan dokumen yang discan

- Akses menu attachment

- Pilih opsi Document

- Klik Scan Document

- Kamera akan terbuka, arahkan pada dokumen yang akan dipindai

- Kamera akan mendeteksi bidang dokumen dan melakukan pemindaian

- Jika sudah, WhatsApp akan memperlihatkan hasil pindaian tersebut, - - - Kamu bisa mengeditnya, seperti memotong bidang dokumen yang ingin dikirimkan, warna hasil scan atau memutar halaman hasil pindaian,

- Kamu juga bisa menghapus dokumen dengan klik ikon tempat sampah. Kemudian ulangi cara di tersebut untuk memindai ulang

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan