Ir Darmawansyah Gelar Reses di Kepahiang

ist Pelaksanaan reses Anggota DPRD Provinsi Bengkulu Dapil 5 Ir Darmawansyah di Kabupaten Kepahiang.--
BACAKORANCURUP.COM - Anggota DPRD Provinsi Bengkulu Dapil 5 Ir Darmawansyah melakukan reses masa sidang pertama tahun 2025 di Kabupaten Kepahiang. Wakil rakyat dari Partai Golkar ini menjaring aspirasi masyarakat dengan menggelar dialog terbuka kepada warga yang menghadiri reses di wilayah Kecamatan Muara Kemumu dan Kecamatan Ujan Mas mulai 24 Februari hingga 28 Februari 2025.
Darmawansyah mengatakan, aspirasi masyarakat yang disampaikan pada reses akan menjadi bahan baginya untuk mendorong Pemerintah Provinsi (Pemprov) Bengkulu melalui lembaga DPRD Provinsi Bengkulu, agar dapat mengalokasikan anggaran untuk membangun berbagai infrastruktur yang dibutuhkan masyarakat khususnya di Kabupaten Kepahiang.
"Mayoritas yang disampaikan masyarakat masih seputar pembangunan infrastruktur, kemudian bidang kesehatan meminta adanya bidan desa hingga pembangunan Puskesmas Pembantu (Pustu)," ungkap Darmawansyah.
Ia mengatakan, sesuai dengan tujuan dilakukan kegiatan reses untuk menyerap aspirasi masyarakat. Kebutuhan ditengah masyarakat itu akan dibawa kedalam sidang paripurna DPRD Provinsi Bengkulu.
BACA JUGA:PAUD dan SMP Dilarang Study Tour
BACA JUGA:Selama Ramadan, Sekolah Diminta Tiadakan Kegiatan Fisik
"Ini adalah sebagai bentuk pertanggungjawaban moral politik dan konstituensi di Dapil sebagai bentuk dan wujud perwakilan dalam pemerintahan," tega Darmawansyah.
Aspirasi masyarakat yang dihimpun melalui reses nantinya akan diperjuangkan lembaganya di DPRD Provinsi Bengkulu. Sehingga pembangunan infrastruktur jalan, jembatan dan bidang kesehatan peserta pembangunan Pustu dapat diperjuangkan, sehingga terakomodir dalam APBD mendatang.
"Saya juga berharap apa yang diusulkan oleh masyarakat, baik itu bidang kesehatan seperti bidan desa atau Pustu dapat terealisasi dengan baik. Sebagai wakil rakyat wajib memperjuangkan apa yang dikeluhkan oleh masyarakat namun semua butuh waktu dan proses," tutur Darmawasnyah.