Besok, SMPQ Darul Maarif NU Gelar Perpisahan Siswa Angkatan Pertama!
Siswa SMP Darul Maarif NU Rejang Lebong.-IST/CE -
CURUPEKSPRESS.BACAKORAN.CO - Sekolah Menengah Pertama Quran Darul Maarif Nahdlatul Ulama Rejang Lebong akan melaksanakan pelepasan siswa kelas IX tahun ajaran 2023/2024 pada Senin (3/6) mendatang.
Adapun siswa yang akan dilepaskan merupakan siswa angkatan pertama sekolah tersebut yang sudah berhasil mengikuti segala proses belajar mengajar yang sudah dilaksanakan selama tiga tahun terakhir.
Kepala SMPQ Darul Maarif NU Rejang Lebong Wawan Miharja SPdI bahwa didalam kegiatan tersebut, pihaknya akan mengundang Bupati Rejang Lebong, Dinas Pendidikan Kabupaten Rejang Lebong, Kemenag Rejang Lebong serta seluruh orang tua wali santri di sekolah yang dipimpinya tersebut.
BACA JUGA:Cara Mudah Cek KTP Terdaftar di Pinjol Atau Tidak, Cukup Pakai HP!
BACA JUGA:Marak Penyakit TBC, Ini yang Dilakukan Kader Penabulu!
"Ini merupakan pelepasan siswa angkatan pertama disekolah kami, tentunya kami berharap dapat memberikan kesan yang terindah pada perjalanan karir pendidikan siswa kami yang akan segera lulus," ujar Kepsek.
Sementara itu, Kepsek mengatakan bahwa dalam acara tersebut pihaknya akan mewisudakan santri yang sudah berhasil menjadi seorang tahfidz quran dan menghafal kitab kuning yang menjadi program pihaknya.
"Intinya dalam kegiatan tersebut selain pelepasan juga sarana penyambung tali silaturahmi antara guru dengan orang tua siswa dan seluruh pihak terkait," jelas Kepsek.