Kandungan Nutrisi Pare
Selain kaya serat dan polipeptida-P, pare juga memiliki kadar gula yang relatif rendah. Berdasarkan data dari US Department of Agriculture (USDA), 100 gram pare matang hanya mengandung 1,89 gram gula. Berikut adalah kandungan gizi dalam 100 gram pare matang:
- Kalori: 41 kcal
- Air: 91,28 gram
- Protein: 0,82 gram
- Karbohidrat: 4,19 gram
- Serat: 1,9 gram
- Gula: 1,89 gram
- Kalsium: 9 mg
- Magnesium: 16 mg
- Vitamin C: 31,9 mg
Kandungan vitamin C yang tinggi juga berkontribusi dalam pengelolaan gula darah. Menurut tinjauan Diabetes Care tahun 2021, vitamin C terbukti membantu mengontrol glukosa dan tekanan darah pada penderita diabetes tipe 2.
Tak cuma itu, vitamin C dari pare juga mendukung produksi kolagen untuk penyembuhan luka, menjaga elastisitas kulit, dan melawan radikal bebas berkat sifat antioksidannya