Rekomendasi Saus Salad Sehat dan Rendah Gula, Mudah Didapat !

Salad sayur--
BACAKORANCURUP.COM - Meningkatkan konsumsi sayur sebenarnya tidak harus sulit. Anda bisa memulainya dari kebiasaan sederhana, seperti menambahkan lebih banyak salad ke dalam menu harian.
Salad menjadi pilihan ideal karena selain mudah dibuat, hidangan ini sangat fleksibel. Anda dapat berkreasi dengan berbagai kombinasi sayuran segar, protein seperti ayam panggang, telur rebus atau tahu, biji-bijian utuh, bahkan keju dan buah untuk menambah cita rasa.
Namun, meskipun terdengar sehat, ada satu bagian penting yang sering diabaikan adalah saus salad.
Tanpa disadari, pilihan saus yang salah bisa mengubah salad sehat menjadi makanan tinggi gula, natrium, dan lemak jenuh. Kayla Farrell, Ahli Gizi Terdaftar di FRESH Communications, mengingatkan bahwa banyak saus salad komersial mengandung bahan-bahan tambahan yang kurang ramah bagi tubuh.
BACA JUGA:Aplikasi Pembunuh Whatsapp Makin Ramai Beredar di 2025, Ini Alasan Orang Bisa Pindah!
BACA JUGA:Tanda Kamu Belum Menabung dengan Benar
"Saus salad memang memperkaya rasa, tapi tak jarang tinggi kandungan gula, natrium, lemak jenuh, serta bahan aditif yang tidak diperlukan," ujar Farrell.
Simak beberapa tips sederhana berikut untuk memilih saus salad yang baik untuk kesehatan :
• Gula tambahan : pilih saus dengan kandungan gula kurang dari 5 gram per porsi.
• Natrium : pastikan kandungannya di bawah 250 mg per sajian.
• Lemak jenuh : usahakan memilih saus dengan lemak jenuh di bawah 2 gram.
• Gunakan saus yang mengandung lemak sehat, seperti minyak zaitun, minyak alpukat, minyak wijen, atau tahini, sebagai pilihan utama.
Selain itu, pilih saus yang mengandalkan bahan alami, seperti rempah segar, cuka apel, atau perasan lemon daripada produk yang sarat bahan pengawet dan aditif buatan. Untuk mendapatkan tekstur creamy, pilihlah yogurt rendah lemak sebagai pengganti krim atau mayones.